Serdang Bedagai, harianlenteraindonesia.co.id
Wakil Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H Darma Wijaya menghadiri kegiatan Pasae Ulaon (syukuran telah selesai masa menanam padi dengan baik) yang digelar di Desa Hutanauli Kecamatan Dolok Masihul, Sabtu (4/7).
Selain Wabup, turut hadir juga Kades Hutanauli dan para Kades lainnya, Tokoh Masyarakat dan para Petani Desa Hutanauli.
Dalam sambutannya, Wabup H Darma Wijaya mengajak masyarakat untuk bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas terselesaikannya dengan baik dan tanpa hambatan penanaman padi secara serentak yang dilaksanakan seluruh masyarakat di Kecamatan Dolok Masihul ini.
“Saya bangga dengan petani, karena saya juga merupakan seorang petani padi, sawah saya ada di Desa Paya Mabar Kecamatan Tebing Tinggi, bersama masyarakat di sana kami penuh semangat bersama-sama menggarap sawah,” ujarnya.
Beliau menceritakan bahwa sebelumnya sawah yang dimilikinya merupakan lahan tidak produktif, lebih tepatnya sebagai sarang tikus. Melihat lahan tidak produktif tersebut, kemudian disulap menjadi persawahan yang nantinya keuntungan dari lahan sawah yang saya miliki akan disumbangkan kepada masyarakat Sergai yang kurang mampu.
“Dengan menjadi petani padi, saya dapat merasakan sejuk dan indahnya hamparan hijau tanaman padi yang saya miliki,” ujarnya.(SB Fadhil)