Tempat Wisata di Tengah Kota Madiun

Madiun, harianlenteraindonesia.co.id

Terletak di pusat kota tepatnya disepanjang Jln pahlawan Madiun kita akan melihat suasana yang terlihat begitu asri. Sepanjang mata memandang akan disuguhi trotoar yang sangat tertata apik.

Di sini ada patung Merlion Singa berbadan ikan yang sangat megah, selain itu terdapat replika Ka’bah yang menambah rasa religius yang ada.

Kepada media lentera Indonesia.co.id Wati salah seorang pengunjung Malioboro Madiun ini mengatakan
“Aku sangat kagum akan keindahan bahkan disini ada patung Merlion, tidak usah ke Singapura di sini saja sudah keren selain itu gratis pula” ujarnya seusai Selfi Poto.

Pemkot Madiun sangat bersungguh sungguh ingin mengembangkan kotanya khususnya bidang pelayanan kepada masyarakat khususnya pelayanan akan ruang terbuka bagi publik, selain menambah daya tarik bagi warga lokal juga menjadi magnet bagi wisatawan.

Meskipun saat musim pandemi seperti ini tempat ini tetap dipenuhi pengunjung dengan tetap mengikuti protokol kesehatan dari kaum muda maupun berbagai usia. Dengan lokasi yang strategis ditengah rutinitas dan kesibukan warga kota yang sangat tinggi tempat ini cocok untuk refreshing apa lagi tempatnya di tengah kota Madiun.

Semoga kedepannya tempat seperti ini, Khususnya di kota Madiun dapat dikembangkan ditempat lain.Dengan sebutan Madiun kota pendekar bisa jadi kedepan akan bertambah menjadi Madiun kota wisata. (Jurnalis Dian Kristianto)

Pos terkait