Ini 4 Kelebihan Ban Tubeless, Belum Banyak Diketahui

harianlenteraindonesia.co.id – Ban menjadi salah satu komponen terpenting pada sepeda motor. Bagian ini sangatlah penting peranannya karena terkait dengan performa dan keselamatan dalam berkendara.

Nah saat ini ada dua jenis ban yang umum dipakai, yakni tubeless tanpa ban dalam dan tube menggunakan ban dalam. Hanya saja saat ini ban tubeless lebih banyak digunakan oleh para pengendara motor.

Terkait hal itu, apa sebenarnya kelebihan dari jenis ban satu ini? Berikut ini ulasan lengkapnya yang dilansir dari laman Federal Oil.

1. Daya Tahan Ban Lebih Kuat

Ban tubeless pada dasarnya tidak memerlukan ban dalam. Ban jenis ini memakai inner untuk merekatkan bagian ban dengan velg, sehingga ban dapat menahan tekanan udara dari dalam. Alhasil tekanan udara tidak berkurang meski sudah lama.

Selain itu, ban tubeless juga lebih kuat dari ban biasa. Hal ini dikarenakan daya adesif lem power lebih tinggi dibandingkan daya kohesif karet pada ban biasa.

2. Lebih Tangguh Menahan Bocor

Ban tubeless juga memiliki ketahanan yang lebih dalam urusan menahan kebocoran. Hal ini dipengaruhi oleh dua faktor, yakni tidak memakai ban dalam dan penggunaan parkitel kuat yang mampu meminimalisir kebocoran akibat tertusuk benda-benda tajam.

Ketika tertusuk benda tajam seperti paku, ban tubeless tidak langsung kehilangan tekanan angin secara drastis. Tekanan angin akan berkurang sedikit demi sedikit.

3. Lebih Baik dalam Bermanuver

Kemudian ban tubeless lebih baik dalam bermanuver dibanding ban biasa. Hal ini dipengaruhi oleh bentuk yang solid dan stabil dari ban tersebut. Kelebihan inilah yang membuat ban tubeless dipakai dalam ajang balap.

4. Cocok untuk Kondisi Hujan

Karena tapak lebar, serta kembangan yang dalam, ban tubeless lebih aman digunakan dalam kondisi hujan dibanding ban biasa. Dua faktor tadi membuat cengkeraman ban lebih kuat ke jalan raya. Sehingga ban tidak mudah selip saat melewati jalan basah. (Red)

Pos terkait