Ciamis, harianlenteraindonesia.co.id
Dalam rangka menyukseskan Pilkada serentak 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ciamis Jawa Barat bekerja sama dengan Assosiasi Wartawan Demokrasi Indonesia (AWDI) menggelar sosialisasi bagi pemilih Pemula dan Manula,Kamis (26/9/2024).
Kegiatan yang mengambil tempat di Aula Alghani ini bertujuan untuk memberikan edukasi mengenai pentingnya partisipasi dalam pemilu, khususnya kepada generasi muda dan mengingatkan kembali pada manula yang akan mengikuti pemilihan untuk Gubernur / Wakil Gubernur, Bupati /Wakil Bupati.
Kepala Desa Imbanagara Kecamatan Ciamis yang diwakili dalam sambutannya ” menyampaikan beberapa hal salah satunya sangat penting nya sosialisasi ini supaya masyarakat mengetahui karena Kabupaten Ciamis Calon Bupati /Wakil Bupati tunggal tidak ada lawan di kertas pilihan nanti hanya ada dua yaitu satu kolom kosong satunya lagi ada foto calon Bupati dan Wakil Bupati diharapkan masyarakat bisa menentukannya “.
Fatimah Tunada narasumber dari Akademisi Ciamis menyoroti menjelang Pemilihan Kepala Daerah “mengapa suara kita sepenting ” karena rakyat yang akan menentukan ucap Fatimah Tunada jadi kita rakyat berhak memilih di Pilkada nanti dan harapannya semua masyarakat yang sudah menjadi pemilih pemula atau manula menjadi pemilih yang cerdas.
Divisi Sosialisasi Dan Pendidikan Partisipasi Masyarakat Sumberdaya Manusia (Sosdiklih Parman SDM) Said Antajani menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan partisipasi pemilih pemula dalam Pilkada mendatang.
Kami berterima kasih kepada Lembaga AWDI yang telah melaksanakan sosialisasi ini. Tujuan utama kami adalah meningkatkan partisipasi pemilih, dalam Pilkada serentak tahun ini. Harapannya, jumlah pemilih pada Pilkada kali ini lebih tinggi dibanding pemilihan sebelumnya,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua DPC AWDI Kabupaten Ciamis Mat Roby Bsc menyampaikan harapannya agar kegiatan sosialisasi ini mampu meningkatkan kesadaran masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam Pilkada 27 November 2024.
Memberikan hak suara mereka di Pilkada nanti. Selain itu, kami juga berharap Pilkada berjalan lancar, aman, tertib, serta berlangsung secara jujur dan adil,” kata nya .(Agus Suryana)