Mengatasi Ketegangan Mata saat Work From Home

harianlenteraindonesia.co.id – Pandemi Covid-19 membuat sebagian karyawan harus melakukan pekerjaan mereka dari rumah atau work from home. Saat bekerja dari rumah, Anda mungkin menghabiskan waktu lebih banyak di depan layar laptop.

Dikutip dari LVHN News, ini menjadi salah satu faktor lebih banyak orang mungkin merasakan ketegangan mata daripada sebelumnya.

Menurut Christine Saad, MD, dari LVPG Ophthalmology – Fogelsville, aktivitas visual yang berkepanjangan dapat menyebabkan ketegangan mata. Ini dapat dengan mudah terjadi ketika seseorang berfokus pada komputer atau ponsel untuk waktu yang lama.

Berikut ini beberapa hal yang perlu Anda perhatikan untuk mengatasi ketegangan mata saat work from home.

Pengaturan Komputer

Pastikan layar Anda disesuaikan dengan preferensi penglihatan Anda. Misal suatu teks tampak kecil bagi penglihatan Anda, sesuaikan pengaturan tampilan agar mata Anda istirahat.

Cahaya biru juga terbukti menyebabkan kelelahan mata. Anda dapat menyesuaikan jumlah cahaya biru dari komputer atau ponsel Anda, atau dengan menggunakan kacamata yang menyaring cahaya biru.

Pencahayaan

Pencahyaan yang salah dapat membuat mata Anda cepat lelah. Pencahayaan yang keras pada komputer Anda menghasilkan silau yang menambah ketegangan mata Anda.

Pencahayaan lembut paling baik jika Anda melihat komputer. Atau, jika Anda sedang membaca sebuah buku atau makalah, pastikan sumber cahaya diarahkan langsung ke bahan bacaan Anda.

Mata Kering

Jika Anda sudah mengalami mata kering, ketegangan mata akan memperburuknya. Jika Anda mengalami mata kering, coba gunakan air mata buatan tiga hingga empat kali sehari, jika masih belum meredakan nyeri Anda bisa menghubungi dokter mata.

Perhatikan Matamu

Mata Anda juga perlu beristirahat. Dr. Saad merekomendasikan aturan 20/20/20: “Setelah melihat layar selama 20 menit, istirahat 20 detik dan lihat sesuatu yang berjarak 20 kaki.”

Resep yang Salah

Penting untuk melakukan pemeriksaan mata setidaknya setahun sekali. Jika ada perubahan dalam penglihatan Anda sejak pemeriksaan mata terakhir, Anda mungkin mengalami ketegangan mata. (Red)

Pos terkait